Pakcik Terharu Siswa Sampaikan Cita-cita - Radarlambar.com | Radar Lambar - Radar Pesbar
>blank
Pakcik Terharu Siswa Sampaikan Cita-cita

Pakcik Terharu Siswa Sampaikan Cita-cita

Share This
Bupati Lambar Hi. Parosil Mabsus melakukan kunjungan ke sejumlah sekolah. Foto Rinto
Radarlambar.com - Mendengar langsung cita-cita  anak didik SD, salah satunya jika besar nanti ingin menjadi ustad dan ustazah, membuat Bupati Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Hi Parosil Mabsus, S.Pd., terharu.

BACA JUGA: Ini Daftar Nama Calon PPK Lulus Seleksi Berkas

Bahkan karena rasa harunya, Pakcik---sapaan Parosil Mabsus menceritakan kepada peserta Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) dihalaman Kantor Kecamatan Kebuntebu yang hadir dari berbagai komponen, Senin (5/2-2018).

Seperti diketahui, sebelum menghadiri acara musrenbang tersebut, seperti biasanya berkeliling ke sekolah-sekolah, guna memotifasi anak-anak dan para tenaga pendidik dan kependidikan dalam menjalankan belajar dan mengajar.

Dan kebetulan diminggu pertama Februari ini, orang nomor wahid di Lambar tersebut berkunjung ke SDN Sinarluas, SDN Purawiwitan dan SDN Ciptamulya, disana dirinya bukan hanya membagikan buku, melinkan bercengkrama dengan sangat akrab dengan siswa didik.

Disaat itulah dirinya menannyakan kepada siswa, nanti kalau besar cita-citanya akan menjadi apa. Dan tidak sedikit yang menyebutkan akan menjadi Ustad dan Ustazah. Hal itu tentu menjadi kebanggan tersendiri baginya, karena diusia senja seperti anak SD sudah memiliki pemikiran yang jauh, bahkan bukan hanya tentang duniawi saja.


Oleh sebab itu dirinya dengan tegas, dibidang pendidikan keagamaan pemkab juga harus memiliki perhatian khusus, seperti jika memang ada siswa didik yang nantinya menginginkan melanjutkan kajian pendidikan salah satunya pendalaman Kitab Auci Al-Quran, pemkab harus siap memfasilitasi.
"Perlu diketahui juga perhatian pemkab dibidang keagaaan juga sudah luar biasa, Tahun ini saja pemmbak akan membantu pembangunan tempat ibadah (masjd) berurnamen budaya lambar, diempat kecamatan diantaranya, Kecamatan Balikbukit, Belalau, Batuketulis, dan Kebuntebu," tegasnya. 
Oleh sebab itu dibidang keagamaan itu Pakcik akan melakukan koorinasi kembali dengan bidang Kesra, agar dapat memfasilitasi tentang apa yang menjadi harapan dan cita-cita penerus bangsa. (Rinto)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad