Festival Beguai Jejama, Parosil Mengajak Bangkitkan Budaya Gotong Royong - Radarlambar.com | Radar Lambar - Radar Pesbar
>blank
Festival Beguai Jejama, Parosil Mengajak Bangkitkan Budaya Gotong Royong

Festival Beguai Jejama, Parosil Mengajak Bangkitkan Budaya Gotong Royong

Share This
Bupati Lambar Hi. Parosil Mabsus menabuh gong tanda dibukanya Festival Beguai Jejama 2018.

Radarlambar.com - Bupati Lampung Barat, Hi. Parosil Mabsus didampingi Wakil Bupati Drs. Mad Hasnurin dan dihadiri oleh sejumlah pejabat Forkopimda dan para kepala OPD, membuka langsung Festival Beguai Jejama, yang merupakan program pemerintah daerah melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Masyarakat Pekon (DPMP), dipusatkan di Pekon Tribudi Syukur, Kecamatan Kebuntebu, Senin (30/4-2018).

Berbagai Suporting Event hingga pameran inovasi dari 131 pekon se-kabupaten setempat tampak menarik perhatian masyarakat, bahkan berbagai acara begitu meriah digelar oleh pihak panitia.

Bupati kopi---julukan untuk Parosil Mabsus, disela-sela acara mengungkapkan, setelah melihat semangat dan kemeriahan pada acara tersebut, dirinya yakin akan banyak pekon menginginkan menjadi pelaksana Festival Beguai Jejama yang disandingkan dengan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tersebut.

"Beguai jejama ! mungkin sudah tak asing lagi dipendengaran kita masyarakat Lambar, tapi kalau Festival Beguai Jejama baru kali pertamanya dilaksanakan yakni hari ini," ungkapnya.  

Pemukulan kenyongan oleh para aparatur pemerintahan.
Suami dari Parthinia tersebut juga menyampaikan alasanya, menggagas acara Festival Beguai Jejama, yakni karena dalam menyelesaikan persoalan daerah dan bangsa tidak akan tuntas dengan pemerintah sendiri tanpa melibatkan unsur lainnya yakni masyarakat.

"Yang namanya gotong royong khususnya di tingkat kabupaten adalah Festival, dan itu tentunya harus ditumbuhkembangkan dan dibangkitkan. Karena Dulu kegiatan Gotong Royong tersebut merupakan  karakter budaya bangsa Indoensia. Tetap karena zaman telah dibatle maka budaya warisan leluhur itu mulai tergerus," katanya.

Sehingga  melalui Festival Begui Jejama dia berharap menjadi wadah  membangkitkan selera gotong royong dalam kehidupan masyarakat Lambar. (Rinto/Lusi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad