Truk Trailer Terperosok Lagi, Jalur Liwa -Krui Tersendat - Radarlambar.com | Radar Lambar - Radar Pesbar
>blank
Truk Trailer Terperosok Lagi, Jalur Liwa -Krui Tersendat

Truk Trailer Terperosok Lagi, Jalur Liwa -Krui Tersendat

Share This

Radarlambar.com- Akses lalu lintas jalur Liwa-Krui hingga siang ini masih terkendala kemacetan yang di sebabkan oleh terperosoknya truk trailer pengakut alat berat dengan nomor polisi (Nopol) B 9048 SNY  di kawasan Tamam Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS)  Pekon Kubuperahu, Kecamatan Balikbukit.

Badan truk yang melintang dan menutupi seluruh badan jalan menikung tersebut hingga pukul 11:00 Wib belum dapat dievakuasi, lantaran masih menunggu kendaraan khusus  untuk menarik kendaraan bertonase besar tersebut

Dampaknya, pengendara roda empat, pengendara roda dua pun harus melalui jalan semak belukar yang hanya terisisa sekitar dua meter lebih agar dapat melanjutkan perjalanan.
Tampak salah satu kendaraan roda empat mencoba melintas melalui sisi lajur kanan melewai semak belukar
Foto:Edi
Tri Aryogi  (24 ) seorang sopir angkutan barang mengatakan, dirinya terjebak kemacetan sudah lebih dari dua jam. Ia tidak mengira, jika proses evakuasi kendaraan yang menimbulkan kemacetan tersebut akan berlangsung lama.

"Ya saya terpaksa lewat jalur ini karena kalau memutar lewat jalur liwa- bandarlampung  kejauhan, mau tidak mau ikut ngantri, ya walaupun resikonya waktu saya terbuang banyak, padahal barang yang dibawa dimuatan saya harus segera sampai,"keluh Tri.
Sementara Saripudin (42 tahun) pengendara lain menambahkan, kendaraan trailer yang membawa alat berat tersebut seperti memaksakan memakai jalur Liwa - Krui. Padahal menurutnya jalan yang sempit dengan banyak tikungan, akan menyulitkan untuk kendaraan besar dan panjang saat memasuki tikungan tajam seperti dikampung tersebut.

"Saya sempat mendengar dari pengendara lain kalau mobil trailer ini infonya sudah satu kali terperosok di daerah Pekon Labuhan Mandi, Pesisir Barat kenapa harus memaksakan. Jalan jalur ini kan sempit dan banyak tikungan,"timpal Saripudin singkat.

Terpisah, Kasatlantas Iptu Ipran S.H.,mendampingi Kapolres AKBP Doni Wahyudi S.Ik.,menjelaskan, saat ini tengah berkoordinasi pemilik kendaraan  agar dapat di evakuasi.

"Kita masih menunggu proses Evakuasi untuk kendaraan sepeda motor dan mobil dengan ukuran kecil masih bisa melintas, kita berharap seecepatnya bisa di evakuasu ," pungkas dia.(edi/lusi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad