Hafiz Al- Qur’an Lima Siswa Terima Beasiswa - Radarlambar.com | Radar Lambar - Radar Pesbar
>blank
Hafiz Al- Qur’an Lima Siswa Terima Beasiswa

Hafiz Al- Qur’an Lima Siswa Terima Beasiswa

Share This
Kelima siswa tahfiz al-quran yang menerima beasiswa. : Foto Humas Kemenag
Radarlambar.com - Sebagai salah satu bentuk penghargaan kepada para penghafal Alquran (hafiz), Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Lampung Barat menyerahkan beasiswa kepada lima siswi madrasah yang hafiz qur’an tahun 2017. Penyerahan beasiswa dalam bentuk tunai itu diserahkan di aula kantor kecamatan setempat Selasa (30/1-2018).

“Pemberian beasiswa ini di tujukan bagi mereka yang telah menyelesaikan hafalan Alquran diatas dua juz dan dan tentunya ini suatu prestasi yang luar biasa karena mereka lancar dan hafal Alquran yang tentunya telah sesuai dengan kaidah membaca Alquran yang baik dan benar,”ujar Kasi Pendidikan Madrasah Marian Hasan M.Pd.I.,mendampingi Kepala Kemenag Drs. Mohhamad Suhanda M.Pd.I.
BACA JUGAPuskesmas Pajarbulan Gelar Lokmin Triwulan Pertama

Dijelaskannya, Program beasiswa hafiz alquran yang telah berjalan selama beberapa tahun sebelummnya sehingga program ini merupakan  program berkelanjutan dari menurunya, sangat penting mengembangkan hafiz quran di lambar bahkan pihaknya mengapresiasi adanya siswa berprestasi tersebut.

“Adanya beasiswa ini juga untuk meningkatkan animo para siswa madrasah lainya supaya bisa termotivasi untuk menghafal Alquran, dan dewan guru pun terus kami minta terus memberikan semangat kepada siswa terutama yang memiliki kemuan besar untuk menghafal alquran,”imbuhnya.
BACA JUGA : Peratin Bandaragung Diduga Bawa Kabur Dana Desa Senilai Rp300 Juta

Masih kata dia,lima siswa dan siswi yang memperoleh beasiswa tersebut yakni ervina nurul khasanah siswi asal MTs Hasyimiyah, Fitri Mayla Rosyada Siswi asal MTs N 1 Lambar,  Sahal Mahfud Jamaludin MI Miftahul Huda, Muhhamad Adib Mustofa MI Miftahul Huda, Apri Elyani MA Roudlotus Solihin

 “Untuk setingkat MI Bantuan beasiswa yang diberikan sebanyak Rp700 Ribu/siswa, dan untuk MTs sebesar Rp1Juta/siswa, sedangkan untuk MA senilai Rp1,2 Juta/siswa,”terangnya. (Edi)

Selengkapnya Baca Radar Lambar - Radar Pesbar Edisi Cetak Rabu 31  Januari 2018



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad