Radarlambar.com– Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, terkesan menyampingkan media lokal yang ada di Kabupaten setempat. Pasalnya, pada momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Pesisir Barat ke-5 tahun 2018 yang jatuh pada tanggal 22 April, beberapa agenda kegiatan perlombaan maupun kegiatan lainnya kurang melibatkan media lokal.
“Seperti pada kegiatan Krui Pro 2018, Krui Fair, Festival Teluk Stabas (FTS) ke-V dan kegiatan lainnya tahun ini, Pemkab melalui OPD terkait maupun pihak Event Organizer (EO) masing-masing kurang melibatkan media lokal,” kata ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) terpilih perwakilan Kabupaten Pesisir Barat, Agustiawan, Minggu (15/4-2018).
Dijelaskan, banyak para jurnalis baik yang tergabung di organisasi PWI maupun diluar PWI yang mempertanyakan mengenai kejelasan semua kegiatan dalam rangka HUT kabupaten Pesisir Barat, dimana Pemkab melalui OPD terkait terkesan menyampingkan keberadaan media lokal. Padahal media lokal baik media cetak, online maupun televisi memiliki peran yang cukup penting dalam mendukung program Pemkab setempat.
“Setiap harinya media lokal selalu menyampaikan pemberitaan tentang kegiatan maupun program Pemkab kepada masyarakat luas. Namun, saat momen perayaan HUT Kabupaten ini, media lokal kurang dilibatkan, ini jelas menjadi pertanyaan bagi para pewarta,” kata dia.
Karena itu, lanjutnya, pihaknya dalam waktu dekat ini akan berkoordinasi dengan bupati Dr.Drs.Hi.Agus Istiqlal, S.H, M.H., terkait dengan keluhan para pewarta, sehingga bupati dapat menyikapi bahwa media khususnya keberadaan media lokal benar-benar memiliki peran penting dalam mendukung program dan pembangunan di kabupaten ini. (Yayan/D1N)

Tags
# Pariwisata
# Pesbar
# Pesisir Tengah
Share This

Penulis : radarlambar.com
Pesisir Tengah
Label:
Pariwisata,
Pesbar,
Pesisir Tengah
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Post Bottom Ad
Author Details
Radarlambar.com adalah Media Online SKHU Radar Lampung Barat dan Radar Pesisir Barat yang merupakan bagian dari Radar Lampung Group.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar