Satu Korban Terseret Banjir Ditemukan Meninggal Dunia - Radarlambar.com | Radar Lambar - Radar Pesbar
>blank
Satu Korban Terseret Banjir Ditemukan Meninggal Dunia

Satu Korban Terseret Banjir Ditemukan Meninggal Dunia

Share This
R
Waka Polres Lambar Kompol Sukandar tampak menggendong korban meninggal dunia akibat terseret banjir Anisa Nanda Aripin (2), yang ditemukan sekitar pukul 19.30 Wib Senin malam (23/4-2018)
Radarlambar.com -
Salah satu korban terseret banjir sungai (Way) Bulok di Pekon Bumi Hantatai Kecamatan Bandarnegeri Suoh (BNS) Kabupaten Lampung Barat Anisa Nanda Aripin (2), berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Ditemukannya salah satu korban oleh tim BPBD, pihak kepolisan, dan TNI serta masyarakat setempat yang terus mencari korban, usai ditemukan korban  langsung dievakuasi ke puskesmas setempat.


BACA JUGABanjir, Satu Keluarga di Bumi Hantatai Hilang Terbawa Arus

"Korban ditemukan sudah tidak bernyawa sekitar pukul 19.30 WIB tadi," ungkap Kepala BPBD Lambar Maidar, S.H, M.Si.

Sementara itu masih terdapat dua korban lainnya atas nama Aepudin Bin Dayat dan Siti Mardiana binti Daud yang belum ditemukan dan hingga saat ini masih dilakukan pencarian.

"Korban saat ini sudah dibawa tim BPBD kerumah duka, mudah-mudahan kedua korban yang belum di temukan bisa secepatnya ditemukan,”tutupnya. (Nopri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad