Hati-hati, Info Pengangkatan ASN 2018 Hoax - Radarlambar.com | Radar Lambar - Radar Pesbar
>blank
 Hati-hati, Info Pengangkatan ASN 2018 Hoax

Hati-hati, Info Pengangkatan ASN 2018 Hoax

Share This
Ilustrasi
Radarlambar.com – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Lampung Barat, meragukan bahkan menilai informasi yang beredar terkait dengan penetapan e-formasi tenaga honorer, pegawai tidak tetap, pegawai tetap non-ASN, dan tenaga kontrak  pengangkatan CPNS 2016-2019 yang juga mencantumkan formasi untuk Pemkab Lampung Barat adalah kabar bohong alias Hoax.

BACA JUGA: Tiga Siswa SMKN 1 Waytenong Ukir Prestasi di Kancah Nasional

Seperti diketahui, beredar informasi dalam format PDF,  dengan kop surat dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) terkait dengan penetapan e-formasiuntuk 533 instansi pemerintahan mulai dari Kementrian hingga pemerintah kabupaten/kota. Dicantumkan, untuk Pemkab Lambar terdapat formasi 158, dari usulan 158. 

Kepala BKPSDM Lambar Drs. Ismet Inoni, M.M., mengatakan, dari usulan melalui e-formasi yang disebarkan juga sangat janggal, mengingat usulan Pemkab Lambar dalam e-formasi yakni 1.633 orang, yang terdiri dari tenaga guru 655 orang, tenaga kesehatan 153 orang,  dan formasi tenaga teknis lainnya 825 orang, namun di dalam informasi yang beredar melalui format PDF tersebut  usulan Pemkab  hanya 158  orang. (Nopri/Lusi)


Selengkapnya Baca Radar Lambar - Radar Pesbar Edisi Cetak Selasa 15 Mei 2018


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad